Minggu, 24 Mei 2009

Megawati: Pandangan Tentang Pendidikan Murah dan Gratis, Menyesatkan

Menurut Megawati, pendidikan membutuhkan biaya sangat besar. Saat ini saja, negara mengalokasikan seperlima dari anggaran belanja negara untuk pendidikan, tapi tetap dirasa belum memadai. "Saya kira, tidak ada di antara kita yang akan berpikir dua kali untuk mengalokasikan dana lebih besar untuk kepentingan generasi masa depan," kata Megawati.

Untuk meningkatkan dana pendidikan, kata Megawati, masih terbatas kondisi perekonomian. "Sungguh tidak mudah membagi kue anggaran yang sedemikian kecil untuk mendanai banyak kebutuhan. Memperbesar alokasi untuk satu bidang, akan mengurangi alokasi untuk bidang lainnya," kata Megawati. Untuk itu, salah satu cara yang bisa dilakukan adalah memperbesar kue anggaran dan menggalakkan kampanye anti korups, kolusi dan nepotisme (KKN).

"Dunia pendidikan dapat memberi andil dengan membina kehidupan kerohanian di sekolah dan di rumah tangga. Dalam tiap rumah tangga harus ditanamkan, KKN itu adalah jahat," kata Megawati. Walau demikian, tetap tidak jelas apa yang harus dilakukan pemerintah untuk meningkatkan pendidikan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Komentar Anda sebagai Masukan Bagi kami